Polsek Alas Bikin Kapok 4 Muda-mudi yang Gemar Pesta Miras

oleh -
oleh
Sekumpulan muda-muda yang kepergok sedang pesta miras diamankan jajaran Polsek Alas untuk diberi pembinaan.
banner 720x90

Wartawan Budiman

SUMBAWA BESAR. Jajaran Polsek Alas, Polres Sumbawa berhasil membuat kapok 4 orang mua-mudi yang telah melakukan pesta miras hingga membuat resah warga. Polisi mengamankan mereka untuk diberi pembinaan yang membuat mereka berjanji tidak akan menenggak miras lagi.  

banner 720x90

Awalnya Tim Piket Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Polsek Alas pada Kamis (29/4/2021) malam menerima laporan dari warga adanya 4 orang muda-mudi yang sedang pesta miras hingga mengganggu Kamtibmas. Berdasarkan laporan warga, tim meluncur untuk melakukan pengecekan.

Tim mendatangi sebuah rumah kos di Desa Luar, Kecamatan Alas, Kabupaten Sumbawa. Terbukti, di tempat sasaran, grup muda-mudi sedang asyik pesta miras. Polisi pun langsung menyatroni mereka untuk menegur sekaligus membina mereka.

“Betul, petugas SPKT Polsek Alas telah mengamankan 4 orang muda-mudi yang kedapatan sedang pesta miras. Informasi dari warga, mereka kerap membuat resah. Para petugas langsung mengamankan mereka dan melakukan pembinaan,” kata Kasubbag Humas Polres Sumbawa, AKP Sumardi, S.Sos. kepada wartawan, Jumat (30/4/2021).

Petugas kemudian mengamankan muda-mudi yang diduga mabuk itu. Selanjutnya polisi mengingatkan mereka tidak mengulangi perbuatannya. Tim juga meminta mereka untuk berjanji tidak mengulangi perbuatannya yang selalu mereshkan warga.

“Para pemuda tersebut kami beri peringatan dan pembinaan agar tidak lagi mengulangi perbuatannya dengan perjanjian tertulis,” terang Kasubbag Humas. (*)

banner 720x90

No More Posts Available.

No more pages to load.