Donor Darah Personel Ditlantas, 47 Kantong Darah Berhasil Dikumpulkan

oleh -
oleh
Pelaksanaan donor darah para personel Ditlantas Polda Aceh
Pelaksanaan donor darah para personel Ditlantas Polda Aceh
banner 720x90

Wartawan Tim Bharindo

BANDA ACEH, Bharindojabar.com – Personel Ditlantas terdiri dari Polri dan ASN melakukan donor darah yang digelar di Aula Kantor Ditlantas Polda Aceh setempat yang berlokasi di Lamteumen Banda Aceh, Senin (21/3/2022).

banner 720x90

Hal itu disampaikan Dirlantas Polda Aceh Kombes Pol. Dicky Sondani, S. I. K., M. H, dalam keterangan tertulisnya.

Dijelaskan Dirlantas, awalnya personel Ditlantas yang mendaftar untuk donor darah itu adalah sebanyak 81 orang, setelah diperiksa petugas medis yang memenuhi syarat sebanyak 47 orang, sedangkan 34 orang lagi tidak memenuhi syarat.

Para Personel Ditlantas Polda Aceh saat pelaksanaan donor darah

Kegiatan donor darah itu digelar sejak pagi hingga selesai dan berhasil mengumpulkan 47 kantong darah, ujar Dirlantas.

“Sebanyak 47 kantong darah yang berhasil dikumpulkan dalam kegiatan donor darah itu, nantinya akan diserahkan ke pihak yang berkompeten untuk digunakan bagi keperluan masyarakat yang membutuhkan, ” kata Dirlantas mengakhiri keterangannya. (DMS)

Bidhumas Polda Aceh.

banner 720x90

No More Posts Available.

No more pages to load.