Polsek Pringgabaya dan TNI Amankan Peringatan Paskah Misa Kamis Putih

oleh -
oleh
Pengamanan peringatan Paskah di Misa Kamis Putih itu di Gereja Santo Mikael di Kompleks Kompi Bantuan Yonif 742/SWY TNI AD di Desa Pringgabaya Utara melibatkan unsur TNI dan Polri.
banner 720x90
Kegiatan Misa Kamis Putih di Gereja Santo Mikael berjalan dengan aman dan lancar dari awal hingga akhir.

Wartawan Budiman

LOMBOK TIMUR.  Jajaran Polsek Pringgabaya, Polres Lombok Timur (Lotim) bersama unsur TNI kompak bersatu mengamankan kegiatan peringatan Paskah Misa Kamis Putih. Operasi pengamanan itu dipimpin oleh Kapolsek Pringgabaya, AKP Totok Suharyanto, S.H. 

banner 720x90

Lokasi kegiatan peringatan Paskah Misa Kamis Putih itu di Gereja Santo Mikael di Kompleks Kompi Bantuan Yonif 742/SWY TNI AD di Desa Pringgabaya Utara, Kecamatan Pringgabaya. Kegiatan berlangsung dari pukul 18.45 sampai dengan 20.20 WITA pada Kamis (1/4/3021).

“Pengamanan dilakukan secara terbuka dan pengamanan tertutup. Dalam pengamanan itu dilibatkan jajaran kami serta para Bhabinkamtibmas. Selain itu dilibatkan unsur TNI,” kata AKP Totok ketika ditemui di lokasi pengamanan Misa Kamis Putih 2021.

Di lapangan tampak bersiaga bersama Kapolsek Pringgabaya antara lain Kanit Sabhara  Ipda Tamzil, Bhabinkamtibmas Desa Pringgabaya Bripka M Nardi, Bhabinkamtibmas Angharaksa Bripka M Darmawan, dan Panit Intelkam Polsek Pringgabaya Bripka Walied. 

Dari unsur TNI, prajurit yang terjun ke lapangan dalam pengamanan kegiatan Paskah itu antara lain Babinsa Pringgabaya Utara Serma Ruslan, Babinsa Seruni Mumbul Sertu Mulyono, Anggota Kompi  Bantuan yonif 742/SWY TNI AD Pringgabaya Serda I Gusti Ngurah Yoga Nanda, dan dua orang anggota Unit Intel Kodim 1615 Lotim.

Kapolsek Pringgabaya, AKP Totok Suharyanto, S.H.  (paling kiri) saat memimpin pengamanan pada Misa Kamis Putih.

Perayaan Misa Kamis Putih  dipimpin oleh imam/pastor RD Bartholomeus Bere selaku Pastor Paroki Santo Yohanes Pemandi Praya-Selong. Adapun jemaat yang mengikuti acara keagamaan tersebut berjumlah sekitar 80 orang termasuk anak-anak yang berasal dari wilayah Kabupaten Lombok Timur dan sekitarnya. Tema Paskah kali ini adalah “Mengenang Perjamuan Tuhan”. 

banner 720x90

Acara diawali dengan penerimaan Komuni bagi 6  anak (Sambut Baru).

Dalam khutbahnya Pastor RD Bartholomeus Bere menyampaikan, peringatan Paskah ini untuk mengenang keteladanan dan cinta kasih Tuhan.

“Malam ini kita mulai mengenangkan teladan cinta kasih Tuhan. Sebelum memulai sengsara, Dia bersama murid melaksanakan perjamuan terakhir dan teladan saling melayani, mengasihi, dalam pembasuhan kaki,” ucapnya.

Di Indonesia, tambahnya, seluruh agama yang diakui negara yang dianut oleh pemeluknya mengajarkan cinta kasih, kedamaian, dan kebaikan. Teladan ini juga telah diberikan Tuhan pada malam hari ini bersama muridnya.

“Mari kita menghayati Pekan Suci Paskah ini dengan hati yang lapang dada dan rendah hati,” ucap Romo. (*)

 

No More Posts Available.

No more pages to load.