Kasus Positif Bertambah 5, Pasien Sembuh Bertambah 10 Orang

oleh -
oleh
Perkembangan termutakhir penanganan Covid-19 di wilayah Kabupaten Sukabumi sampai dengan Rabu, 3 Maret 2021 pukul 14.00 WIB.
banner 720x90

SUKABUMI. Perkembangan  penanganan wabah Covid-19 di Kabupaten Sukabumi menujukkan tanda-tanda perbaikan yang sangat signifikan menuju zona hijau atau risiko rendah.

Data yang dirilis Satgas Penanganan Covid-19 Kabupaten Sukabumi pada Rabu (3/3/2021) menunjukkan, hari ini penambahan kasus positif Covid-19 mencapai 5 orang, sedangkan penambahan pasien sembuh mencapai 10 orang. Data ini menunjukkan penanganan wabah yang semakin membaik di Kabupaten Sukabumi.

banner 720x90

Indikator lainnya terlihat dari pesentase pasien sembuh terhadap total kasus Covid-19 sejak wabah itu merebak di Kabupaten Sukabumi. Sampai saat ini, persentase pasien sembuh dimaksud berada di atas persentase pasien sembuh nasional.

Jumlah kumulatif kasus positif Covid-19 mencapai 3.681, sedangkan total pasien sembuh sebanyak 3.451 orasng. Dengan demikian persentase pasien sembuh mencapai 93,75% atau hampir 94 persen. Sementara persentase pasien sembuh di tingkat nasional berkisar antara 84 sampai 85 persen, selisihnya kira-kira 10 persen.

Adapun jumlah pasien Covid-19 yang masih menjalani perawatan di ruang isolasi mencapai 144 orang dan jumlah kumulatif pasien yang meninggal dunia sebanyak 86 orang.

Sepuluh orang pasien yang dinyatakan sembuh berdasarkan swab test berasal dari kecamatan-kecamatan Cibadak, Parungkuda, Nyalindung, Kadudampit, Jampangkulon, Cidahu, Cicurug, dan Cisaat.

Sementara  lima orang warga yang mengalami kasus positif  Covid-19 berasal dari kecamatan-kecamatan Cikembar (2 orang), Curugkembar, dan Caringin (2 orang). (*)

banner 720x90

No More Posts Available.

No more pages to load.