Warga Menilai Perum Perhutani TPKH Balandongan RPH Pasir Awi BKPH Bojonglopang Kurang Bertanggungjawab atas Rusaknya Jalan Rute Muatan Kayu Tebangannya

oleh -
oleh
banner 720x90

Wartawan Tim Bharindo
SUKABUMI, Bharindojabar.com

Warga daerah Bojonglopang Kecamatan Jampang Tengah Kabupaten Sukabumi yang jalan di wilayahnya terus dilalui oleh muatan kayu dari perhutani setempat menyampaikan keluhannya.

Menurut Ketua RT 17 kp Balandongan, Saepudin dan ketua RW 06 Muhtar beserta beberapa warga sekitar, jika tidak segera di  perbaiki maka portal yang ada dekat TPK akan di kunci oleh warga, sehingga tidak boleh ada pengangkutan sebelum jalan di perbaiki.

banner 720x90

Ketua RT juga mengatakan bahwa permasalahan jalan rusak ini sudah komfirmasi kepada Kepala Desa cijulang, Jalaludin.

“Kades sudah sempat melihat jalan yg hancur akibat penarikan kayu pihak perhutani. Kades juga menyampekan pesan kalau emang tidak jelas pertanggung jawabannya. kunci aja portalnya, terutama jalan balandongan sampe karantina. Padahal tebangan kayu sudah mau beres dari target 1500 kubik tinggal 10 persen lagi yg belum di tebang, tapi belum ada pertanggunganjawab pihak terkait,” kata Saepudin meneruskan apa yang disampaikan Kades.

Terpantau, angkutan kayu terus menerus hilir mudik melalui jalan yang dimaksudkan. Dan kondisi jalan nampak rusak karena terus menerus dilewati truk yang mengangkut kayu dengan tonase tinggi.

Senada dengan yang disampaikan ketua RT. Ketua RW setempat menyampaikan, jalan belum juga dibetulkan alasannya uang belum keluar dari kantor pusat makanya belum bisa memperbaiki jalan.

“Yang di takutkan warga adalah kayu sudah habis jalan tidak di perbaiki sedangkan jalan balandongan yg berjarak 500 meter adalah swadaya masyarakat bukan bantuan dari pemerintah. warga juga berupaya pasang portal untuk kotribusi jalan Rp.10 ribu dari satu mobil itupun hanya cuma 480 ribu, brarti cuma 48 mobil. Kenyataannya mobil yg ngangkut kayu sudah lebih dari seratus. Usut punya usut dari sopirnya ngasih 10 per-truk ke warga tidak di sampaikan oleh oknum TPK sehingga membuat gram warga,” pungkasnya.

banner 720x90

(Saepudin)

No More Posts Available.

No more pages to load.