
Wartawan Dudi Surahman
SUKABUMI. Remaja penyandang disabilitas berurai air mata setelah menerima kursi roda yang diberikan oleh Kapolres Sukabumi AKBP Dedy Darmawansyah. Gadis bernama Hasni (23) itu terharu bahagia sesaat setelah menduduki kursi roda lalu ditanya kembali oleh Kapolres tentang apa yang dibutuhkannya selain kursi roda.
Secara spontan, Hasni menangis berurai air mata sembari berucap terima kasih kepada AKBP Dedy Darmansyah dan menjawab cukup dengan apa yang Dedy berikan kepadanya.
“Saya tidak butuh apa-apa lagi, Bapak. Ini sudah cukup, terima kasih, Bapak!” ucap Hasni sambil terus menangis di hadapan Kapolres yang mengunjungi kediamannya di Kampung Babakan Sirna, Desa Buniwangi, Kecamatan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi, Minggu (22/8/2021).
Saat ditanya wartawan, Hasni mengaku bahagia dan terharu karena mendapatkan bantuan berupa kursi roda. Kursi roda bagi Hasni merupakan alat yang sangat berharga. Karena dengannya Hasni bisa melakukan berbagai aktivitas di dalam rumahnya tanpa harus merepotkan terus keluarganya.
“Saya sangat bahagia mendapatkan kursi roda ini. Sekali lagi terima kasih Bapak Kapolres Sukabumi,” ungkap Hani.
Selain Hasni, di hari yang sama, Kapolres Sukabumi juga memberika kursi roda kepada penyandang disabilitas bernama Wandi (6) warga asal Kampung Camara, Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi. (*)