Pererat Silaturahmi dengan Warga, Polsek Poto Tano Bagikan Makanan Takjil

oleh -
oleh
Pembagian makanan untuk takjil oleh jajaran Polsek Poto Tano bersama pengurus Bhayangkari.
banner 720x90

Wartawan Budiman

SUMBAWA BARAT.   Untuk memperat jalinan silaturahmi, jajaran Polsek Poto Tano, Polres Sumbawa Barat menggelar pembagian makanan untuk takjil. Kegiatan amal dan sosial itu dipimpin langsung oleh Kapolsek Poto Tano, Iptu Sadri.

banner 720x90

Pelaksanaan kegiatan mengambil lokasi di depan Mapolsek Poto Tano, Senin (26/4/2021). Dengan sigap dan cekatan, jajaran Polsek Poto Tano dan Bhayangkari membagikan makanan untuk takjil kepada warga yang melintas di jalan menjelang berbuka puasa.

Kapolsek Poto Tano Iptu Sadri saat ditemui di lokasi kegiatan mengatakan, bahwa pembagian takjil ini adalah program Kapolres Sumbawa Barat selama bulan Ramadhan yang bertujuaan untuk menjalin silaturahmi dengan masyarakat.

“Mungkin nilai takjil ini gak ada apa-apanya, tetapi silaturahmi dan kedekatan Polri dan masyarakat itu nilai yang paling baik,” ungkapnya.

Ia mengatakan bahwa takjil yang dibagi sekitar 100 paket. 

Terpisah, Paur Humas Polres Sumbawa Barat Ipda Eddy Soebandi, S.Sos. di Taliwang, Selasa (27/4/2021), mengharapkan kegiatan yang dilakukan oleh anggota Polsek Poto Tano bisa meningkatkan kedekatan jajaran Polri dengan masyarakat.

banner 720x90

“Selain berbagi takjil, anggota di Polsek Poto Tano juga mengimbau warga agar tetap memperhatikan protokol kesehatan pencegahan penyebaran Covid-19 yaitu tetap memakai masker dan menjaga jarak,” kata Ipda Eddy. (*)

No More Posts Available.

No more pages to load.